Disqus Shortname

MENGENAL KRIPTOGRAFI DAN JENISNYA



PENGERTIAN KRIPTOGRAFI

Kriptografi atau cryptography berasal dari Bahasa Yunani yang artinya adalah secret atau rahasia, dan graphein yang artinya writing atau menulis. Lalu dapat disimpulkan Kriptografi adalah secret writing atau tulisan rahasia. Kriptografi adalah ilmu yang mempelajari Teknik-teknik matematika yang berhubungan dengan keamanan informasi seperti, keabsahan data, kerahasiaan data, integritas data dan autentikasi data. Kriptogarfi bias juga diartikan sebagai seni dalam keamanan pesan.

ASPEK KEAMANAN KRIPTOGRAFI

Kriptografi memiliki 4 aspek keamanan diantaranya kerahasiaan (Confidentialy), integritas data (Data Integry),  otentikasi (Authentication), dan penyangkalan (Non Repudiation).

      1.     Kerahasiaan (Confidentialy)
Kerahasiaan menjamin bahwa data-data bersifat sangat rahasia dan hanya dapat diakses oleh orang tertentu saja. Dan melindungi informasi oleh pihak-pihak yang tidak berhak untuk mengakses atau membacanya.

      2.    Integritas data (Data Integry)
Integritas data menjamin bahwa setiap pesan yang dikirim tidak adanya penggantian pesan, duplikasi pesan, pesan yang dirusak, diubah atau ditambahkan. Yang pasti Integritas data adalah menjamin bahwa pesan masih utuh dan belum pernah di manipulasi oleh pihak pihak yang tidak bertanggung jawab selama pengiriman.

      3.    Otentikasi (Authentication)
Otentikasi informasi yang didapat orang dari orang lain harus di identifikasi untuk memastikan keaslian informasi yang diberikan

      4.    Penyangkalan (Non Repudiation)
Penyangkalan merupakan suatu pembuktian pesan atau informasi dari penerima, bahwa pengirim yang benar-benar yang mengirim pesan. Dan juga sebaliknya.

JENIS KRIPTOGRAFI

Algoritma kriptografi dapat diklasifikasikan menjadi 2 jenis yaitu kriptografi klasik dan kriptografi modern.

PENGERTIAN KRIPTOGRAFI MODERN

Algoritma pada kriptografi modern ini memiliki tingkat keamanan yang sangat kompleks dan sulit untuk dibaca karena, pengolahan algoritma ini menggunakan symbol biner karena berjalan mengikuti operasi komputer digital sehingga membutuhkan mengetahuan tentang matematika untuk menguasainya.

PENGERTIAN KRIPTOGRAFI KLASIK

Kriptografi klasik merupakan kriptografi yang sudah ada atau digunakan pada zaman dahulu sebelum era komputer digunakan atau sudah digunakan namun belum secanggih seperti saat ini dan kebanyakan menggunakan Teknik kunci simetris
Metode dalam menyembunyikan pesan ada 2 macam yaitu dengan menggunakan Teknik substitusi dan Teknik transposisi

1.     Teknik Substitusi
Teknik Substitusi adalah Teknik yang menggantikan karakter plaintext menjadi karakter lain yang hasilnya adalah chipertext.

2.    Teknik Transposisi
Teknik Transposisi adalah Teknik yang mengubah plaintext menjadi chippertext melalui permutasi karakter

ALGORITMA CHIPER KLASIK

1. PLAYFAIR CHIPER
    Playfair chiper atau biasa disebut juga dengan playfair square adalah Teknik enkripsi yang termasuk dalam system substitusi pasangan huruf. Playfair chipper sendiri ditemukan oleh Sir Charles Wheatstone namun di pupulerkan oleh Baron Lyon Playfair pada tahun 1854.

     Playfair chipper menggunakan 676 diagraf, system ini menggunakan matrik 5x5 dengan terdiri dari 25 karakter dan menghapus J dalama alfabet. Diperkirakan jumlah kuncinya adalah 25!=15.511.210.043.330.985.984.000.000. Berikut tahap-tahapan dalam pembuatan Algoritma enkripsi/dekripsi Playfair chipper.

·          Teks asli dibagi menjadi 2 huruf terlebih dahulu disetiap bagiannya dan menghilangkan huruf J, dan bila dalam pembagiannya terdapat yang ganjil tambahkan huruf Z atau sesuai kesepakatan.
·       Jika terdapat huruf yang sama, maka sisipkan karakter Z di antara karakter tersebut atau sesuai kesepakatan.
·    Jika teks-asli terdapat pada kolom kunci yang sama, maka enkripsi/dekripsi dilakukan dengan menggeser huruf dari bawah/atas.
·    Jika teks-asli terdapat pada baris kunci yang sama, maka enkripsi/dekripsi dilakukan dengan menggeser huruf dari kanan/kiri.
·        Jika teks-asli tidak terletak pada satu baris/kolom, maka enkripsi/dekripsi dilakukan dengan secara vertikal membentuk segiempat.

   2.  HILL CHIPER 
Hill chipper merupakan algoritma kriptografi kunci simetris yang memiliki kelebihan dalam mengenkripsi data. Algoritma hill chipper juga merupakan matriks berukuran m x m sebagai kunci untuk melakukan enkripsi atau dekripsi. Dasar teori dalam hill chipper adalah perkalian antar matriks dan melakukan invers pada matriks.

     Hill chipper ditemukan oleh Lester S. Hill pada tahun 1929. Tujuan Teknik kriptografi ini adalah untuk menciptakan kode yang tidak dapat dipecahkan  menggunakan Teknik analisis frekuensi. Hill Cipher tidak mengganti disetiap abjad yang sama pada plaintext dengan abjad lainnya yang sama pada ciphertext, karena menggunakan perkalian matriks pada enkripsi dan dekripsinya.

     Hill chipper sendiri termasuk algoritma kriptografi klasik yang sulit dipecahkan oleh kriptanalis apabila dilakukan hanya berkas chipertext nya saja. Namun disisi lain hill chipper sendiri dapat mudah dipecahkan bila kriptanalis memiliki berkas chipertext dan potongan berkas plaintext.

    Dasar Teknik hill chipper adalah aritmatika modulo terhadap matriks. Hill Cipher menggunakan teknik perkalian matriks dan teknik invers terhadap matriks. Kunci pada Hill Cipher adalah matriks n x n, n merupakan ukuran blok. Matriks K yang menjadi kunci harus merupakan matriks invertible, yaitu memiliki inverse K-1, jadi kunci ini harus memiliki invers karena matriks K-1 tersebut adalah kunci yang digunakan untuk melakukan dekripsi. Berikut tahap-tahapan enkripsi Algoritma Kriptografi Hill Chiper.

3.     VIGENERE CHIPER
    Algoritma vigenere chipper termasuk kedalam kode abjad majemuk. Ditemukan oleh diplomat Prancis, Blaise de Vigenere pada tahun 1586. Kode ini baru terkenal setelah 200 tahun kemudian dan dinamakan kode vigenere.

    Algoritma vigenere chipper ini mudah dipahami dan di implementasikan, itulah yang membuat algoritma ini sangat terkenal. Teknik untuk menghasilkan chipertext bias menggunakan substitusi angka maupun bujursangkar vigenere. Teknik substitusi vigenere chipper ini dilakukan dengan menggunakan menukarkan angka dan huruf, hampir sama dengan kdoe geser.

   REFERENSI


ayoksinau. (2020, January 16). Pengertian, Tujuan dan Jenis Algoritma Kriptografi Lengkap. Retrieved from ayoksinau: https://www.ayoksinau.com/pengertian-tujuan-dan-jenis-algortma-kriptografi-lengkap/
Hidayat, R. (2013, May 08). Algoritma Kriptografi Klasik: Vigènere Cipher . Retrieved from Belajar bersama sama: http://rahmanhidayat3.blogspot.com/2013/05/kode-vigenere-termasuk-kode-abjad.html
muamalkhoerdin. (2015, March 22). Algoritma Hill Cipher (Sandi Hill). Retrieved from muamalkhoerdin: https://muamalkhoerudin.wordpress.com/2015/03/22/algoritma-hill-cipher-sandi-hill/
Parmaza, B. (2017, December 05). Kriptografi Klasik. Retrieved from Komtik Jambi: http://itjambi.com/kriptografi-klasik/
Unknown. (2016, 10). Algoritma enkripsi kriptografi playfair chiper. Retrieved from Nyonya IT: http://blognyonyait.blogspot.com/2016/10/playfair-cipher-atau-bisa-juga-disebut.html

 
MENGENAL KRIPTOGRAFI DAN JENISNYA MENGENAL KRIPTOGRAFI DAN JENISNYA Reviewed by Wid Arfian on Maret 17, 2020 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Labels Max-Results No.

7
Diberdayakan oleh Blogger.